STORILOKA.COM – Nama Bunda Corla belakangan ini kerap menjadi buah bibir bagi pencinta dunia hiburan Tanah Air.
Pemilik nama asli Cynthia Corla itu kini seakan-akan menjadi idola baru Indonesia setelah aksi kocaknya saat live di Instagram sukses menghibur ratusan ribu mata.
Sesudahnya, wanita yang juga dikenal dengan julukan Ratu Jreng itu pun trending seketika, ia kerap diundang ke berbagai acara dan program televisi.
Baca Juga: Pantasan Banyak yang Daftar, Ternyata Segini Nominal Gaji dan Tunjangan Anggota PPS di Pemilu 2024
Namun rupanya tak hanya masyarakat umum yang tertarik dengan penampilan wanita kelahiran 1974 ini.
Deretan artis ternama pun ikut memberikan atensi terhadap kehadiran Bunda Corla di Tanah Air. Salah satunya adalah penyanyi Indonesia yang sudah go internasional, Agnez Mo.
Mengetahui cukup banyak penggemar yang men-tag dirinya pada beberapa video Bunda Corla, Agnez Mo akhirnya memutuskan untuk mengirimkan pesan spesial melalui Instagram untuk Bunda Corla.
Dalam pesannya itu, Agnez Mo mengaku jika dulu Bunda Corla pernah menjadi sosok yang selalu mendukungnya.
Direct Message (DM) dari Agnez Mo itu dibagikan Bunda Corla di akun Instagram-nya, yang menampilkan tangkapan layar DM dari Agnez Mo yang diketik dalam bahasa Inggris dan diterjemahkan sebagai berikut.
"Hai Bunda Corla, Ini Agnez Mo. Aku ingat penggemarku pernah menandaiku di salah satu video kamu yang selalu dukung aku. Dan aku suka karena kamu yang apa adanya menjadi dirimu sendiri," tulis Agnez Mo, dikutip dari akun Instagram @corla_2 pada Selasa, 24 Januari 2023.
Baca Juga: Ini Daftar Perguruan Tinggi di Indonesia untuk Beasiswa LPDP, Cek Sebelum Mendaftar
Penyanyi yang pernah menjalin kasih dengan Deddy Corbuzier itu pun mengingatkan agar Bunda Corla tetap menjadi dirinya sendiri yang apa adanya. Agnez juga menilai Bunda Corla berhak mendapat kebahagiaannya.
"Terus lakukan yang terbaik. Tetaplah membawa kesan positif dan keceriaan untuk sekitarmu. Hanya itu yang harus kamu pedulikan. Jangan pernah terseret oleh orang-orang yang membawa drama dalam hidupmu," tambah Agnez Mo.
Artikel Terkait
Nikita Mirzani sebut Bunda Corla Pembohong: Beli Alquran Pakai Duit Saweran Netizen, Mana Buktinya?
Ribut Dengan Bunda Corla, Nikita Mirzani Sesumbar Tak Takut Masuk Neraka, Videonya Kembali Viral
Nikita Mirzani Tebar Ancaman, Bunda Corla Bakal Dipolisikan, Lihat Saja...
Astaga, Wanita Bernama Dilla Ini Ngaku Tak Dibayar Razman Nasution Usai 'Wik Wik' di Hotel
Soal Razman Nasution Jaminkan KTP saat 'Ngamar', Hotman Paris: Menjijikkan!